Rabu, 28 September 2011

• KUALITAS HIDUP •


Seorang pemain biola yg telah diakui dunia internasional pernah diwawancarai tentang menjaga kualitas penampilannya. Ia pun berkata bahwa tetap fokus & latihan dgn disiplin adalah kuncinya. Ia tdk pernah melewatkan waktu2 berlatihnya. Kelelahan mungkin saja bisa menurunkan kualitas bermain musiknya, tapi ia tetap berlatih terus menerus demi menjaga penampilannya.


Prinsip yg sama pun dpt kita terapkan dlm kualitas iman kita. Kolose 1:23 sebab itu kamu hrs BERTEKUN dlm iman, TETAP TEGUH & TDK BERGONCANG dan jangan mau digeser dari PENGHARAPAN INJIL yg telah kamu dengar. Jika 3 hal ini dilakukan dgn FOKUS & DISIPLIN maka akan menghasilkan Iman yg berkualitas.


Kata BERTEKUN berbicara tentang usaha yg hrs dilakukan secara terus menerus. Sekalipun ditengah perjalanan hidup, kita mungkin menghadapi berbagai tantangan & tekanan, tapi justru disitulah ketekunan dlm kepercayaan kita kpd TUHAN dipupuk.


Dimanapun dlm hal apa pun seorg yg mampu lebih lama bertahan adl yg akan melihat & mengalami lebih banyak hal dlm hidupnya, termasuk kemenangan2 yg bisa ia raih dari proses pembelajaran itu.


Albert Einstein pernah berkata, "Sebenarnya prestasi yg saya peroleh bukan krn saya cerdas, tapi krn saya LEBIH TAHAN dlm berkutat mengatasi masalah yg sama".


Apalagi TUHAN juga telah memberikan bahan bakar agar kita bisa bertekun, yaitu PENGHARAPAN dalam Firman TUHAN & persekutuan yg erat dgn-NYA. Di dlm TUHAN kita tdk punya alasan utk kita menyerah...



MESKI HIDUP PENUH DGN PENDERITAAN, TAPI HIDUP JUGA PENUH DGN CARA MENGATASINYA.


www.askopgideon.com Powered by Telkomsel BlackBerry®

Tidak ada komentar:

Posting Komentar