Selasa, 07 Februari 2012

Solusi De-motivasi

 

Solusi De-motivasi
Lukas 5:5

 

Simon menjawab: "Guru, telah sepanjang malam kami bekerja keras dan kami tidak menangkap apa-apa, tetapi karena Engkau menyuruhnya, aku akan menebarkan jala juga (Lukas 5:5).

 

     De-motivasi adalah sebuah siklus yang dapat kita alami, setelah sekian tahun kita menjalankan tugas rutin yang sama. Penyebab de-motivasi  dalam bidang pelayanan maupun dalam pekerjaan yang digeluti sehari-hari bisa beragam. Soal kesejahteraan, gaji  kurang, kinerja yang kurang diaspresiasi, dituntut keras berproduksi tapi miskin promosi. Bisa pula terjadi karena suasana internal kesulitan dalam perusahaan, maka gaji tidak naik, tunjangan dipotong, dan masalah pribadi yang bersangkutan ikut bercampur dengan situasi yang ada. Bisa pula de-motivasi terjadi karena faktor kerutinan, sehingga kita masuk dalam pusaran yang dinamakan "zona kenyamanan", sehingga kita tidak perlu mencari, berusaha lebih keras lagi, semuanya sudah ada di dalamnya, tidak ada sasaran yang lebih besar yang perlu kita kejar, maka semangat kita akan turun.

     Apa yang harus dilakukan: diam? Atau demonstrasi besar besaran yang menguras energi?  Atau dengan sikap bijak mengembangkan potensi dan kemampuan diri, dan terutama memohon Tuhan memberikan hikmat untuk bersikap?

     Murid Yesus sudah bekerja semalaman untuk menjala ikan di danau Genezaret, tetapi hasilnya ternyata nol besar.  Tidak menghasilkan apa-apa yang mereka dapat dengan tangannya. Kesulitan itu bisa mengakibatkan de-motivasi, kalau tidak segera diatasi.  Mereka sudah  bekerja keras dengan mencurahkan segenap energi dan tenaga, tetapi hasilnya, tidak ada ikan yang tertangkap dalam jala mereka. Siang hari mereka berlabuh kembali ke darat dengan tangan kosong,  wajah lelah tanpa hasil.

     Yesus adalah Sosok yang peduli kepada para murid yang mengalami kehabisan energi. Ia menawarkan kesempatan yang baru, menantang para murid agar berani bangkit untuk mencoba kembali. Jawaban Simon Petrus menunjukkan ungkapan de-motivasi tersebut. Katanya:

"Tuhan , telah sepanjang malam kami bekerja keras, dan tidak menangkap apa apa…"     Berlabuh di tempat yang sama, menjalani profesi yang sama,  tetapi dengan mata iman, dan menerapkan sudut pandang yang baru akan menimbulkan pengharapan dan keyakinan penuh. Maukah kita mengisi kembali  kesempatan kedua yang harus dijalani....dan menyingkirkan keraguan yang ada? Hasilnya ternyata tidak mengecewakan, mereka menangkap sejumlah besar ikan yang membuat mereka takjub.  

Terapkan sudut pandang baru dan bangun keyakinan, mulai bekerja bersama Yesus. Jangan atasi sendiri masalah Anda.



www.askopgideon.com Powered by Telkomsel BlackBerry®

Tidak ada komentar:

Posting Komentar