Jumat, 24 September 2010

DI TENGAH BADAI

DI TENGAH BADAI


Mungkin sekarang kita tengah berada di pusaran "badai kehidupan".
Persoalan bertubi-tubi datang, kepahitan dan kesusahan menghantam.
Kita pun seolah-olah berjalan di lorong gelap. Kita gentar menatap
esok dan bimbang memulai langkah. Dalam situasi demikian, marilah
sejenak kita berdiam diri dalam keheningan. Lalu simak dan hayati lagu
Ku Berserah Kepada Allahku

(Nyanyikanlah Kidung Baru nomor 128). Ku berserah kepada Allahku di
darat pun di laut menderu Tiap detik tak berhenti, Bapa Surgawi t'rus
menjagaku Ku tahu benar ku dipegang erat, di gunung tinggi dan
samudera Di taufan g'lap ku didekap, Bapa Surgawi t'rus menjagaku

Ya, Tuhan tidak pernah lalai menjaga kita. Bahkan dalam saat-saat
terberat dalam hidup ini, Dia "mendekap" kita. "Ia tidak akan
membiarkan kakimu goyah, Penjagamu tidak akan terlelap" (ayat 3).
Kesadaran iman ini akan sangat melegakan. Bisa saja persoalan kita
tidak lantas selesai dan badai hidup kita tidak lantas segera mereda.
Namun satu hal yang pasti, hati kita akan dimantapkan menjadi kuat dan
teguh; pikiran kita akan disegarkan menjadi tenang dan teduh.
Sehingga, kita pun bisa tetap berjalan dalam pengharapan akan hari
esok yang lebih cerah. Maka, pun dalam pahit dan susah, dalam gentar
dan bimbang, tetaplah berpegang pada Tuhan. Jangan jauh-jauh dari-Nya.
Lebih-lebih, jangan tergoda untuk mengambil jalan pintas. Berserah dan
bersabar, dengan tetap mengusahakan yang terbaik. Tuhan tidak akan
mengecewakan --AYA

LEBIH BAIK MENCARI APA YANG SALAH KETIMBANG MENCARI SIAPA YANG SALAH

Ayat Alkitab: Mazmur 121

1 Nyanyian ziarah. Aku melayangkan mataku ke gunung-gunung; dari
manakah akan datang pertolonganku?

2 Pertolonganku ialah dari TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi.

3 Ia takkan membiarkan kakimu goyah, Penjagamu tidak akan terlelap.

4 Sesungguhnya tidak terlelap dan tidak tertidur Penjaga Israel.

5 Tuhanlah Penjagamu, Tuhanlah naunganmu di sebelah tangan kananmu.

6 Matahari tidak menyakiti engkau pada waktu siang, atau bulan pada
waktu malam.

7 TUHAN akan menjaga engkau terhadap segala kecelakaan; Ia akan
menjaga nyawamu.

8 TUHAN akan menjaga keluar masukmu, dari sekarang sampai
selama-lamanya.

http://www.wilotocorp.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar