Sebagai bos perusahaan software terbesar di dunia, ternyata Bill
Gates tidak membebaskan anak-anaknya menghabiskan waktu di depan
komputer tanpa kenal batas. Gates dan istrinya, Melinda, sepakat
membatasi putri mereka yang baru berusia sepuluh tahun, untuk
bermain game komputer maksimal 45 menit setiap hari, dan enam puluh
menit saja pada akhir pekan. Waktu lainnya di depan komputer semata
adalah untuk mengerjakan tugas sekolah. Selain itu, dengan bantuan
perangkat lunak khusus, Gates tetap mengawasi situs apa saja yang
dijelajahi si anak via internet setiap hari.
Teknologi sangat cepat berubah. Dan anak-anak sekarang sangat mudah
menerima dan menjadi akrab dengannya. Padahal, ia dapat menawan
anak-anak kita sedemikian rupa, tanpa mudah kita kendalikan. Lalu
bagaimana kita sebagai orangtua dapat "mengawalnya"? Satu hal yang
penting ia miliki ialah kesukaan akan firman Allah (ayat 35). Agar
firman itu menjadi standar kelakuannya, pilihannya, keputusannya.
Firman itu akan memberinya hikmat. Firman itu akan mengajar dan
memperingatkannya, ketika ia hendak terbujuk untuk berjalan
menyimpang (ayat 36,37). Firman itu menolongnya menyensor segala
sesuatu yang hendak masuk ke dalam pikiran dan dirinya (ayat 9).
Sebagai orangtua, kita perlu mengajak anak menyukai firman Tuhan
sejak dini. Salah satunya dengan meneladankan kesetiaan membaca
Alkitab. Kita tak tahu seperti apa kemajuan teknologi yang kelak
dihadapi anak-anak kita. Namun hikmat Allah melalui firman-Nya dapat
selalu menjawab setiap pergumulan anak-anak kita, walaupun kita tak
di sisi mereka
ANAK TAK PERLU DIHINDARKAN DARI MAJUNYA TEKNOLOGI
IA HANYA PERLU PERISAI FIRMAN TUHAN
YANG MELINDUNGI
Ayat Alkitab: Mazmur 119:33-40
33 Perlihatkanlah kepadaku, ya TUHAN, petunjuk
ketetapan-ketetapan-Mu,aku hendak memegangnya sampai saat terakhir.
34 Buatlah aku mengerti, maka aku akan memegang Taurat-Mu; aku
hendak memeliharanya dengan segenap hati.
35 Biarlah aku hidup menurut petunjuk perintah-perintah-Mu, sebab
aku menyukainya.
36 Condongkanlah hatiku kepada peringatan-peringatan-Mu, dan jangan
kepada laba.
37 Lalukanlah mataku dari pada melihat hal yang hampa, hidupkanlah
aku dengan jalan-jalan yang Kautunjukkan!
38 Teguhkanlah pada hamba-Mu ini janji-Mu, yang berlaku bagi orang
yang takut kepada-Mu.
39 Lalukanlah celaku yang menggetarkan aku, karena hukum-hukum-Mu
adalah baik.
40 Sesungguhnya aku rindu kepada titah-titah-Mu, hidupkanlah aku
dengan keadilan-Mu!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar